Niat Kabur Gagal Total, Motor Hasil Curian Hilang Saat Pelaku Tertidur

 




PEKANBARU, lintasmelayu.com - Niat Martogi Sinaga (22) untuk melarikan diri setelah mencuri sepeda motor di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) tak berjalan mulus.

Setelah berhasil membawa kabur satu unit Kawasaki KLX 150 CC, motor itu justru hilang di tengah pelariannya. Ironisnya, motor curian itu raib saat Martogi tertidur di masjid.

Kejadian ini bermula pada 28 April 2024. Saat itu, Beni Ramadhani, warga Kecamatan Peranap, memarkirkan sepeda motornya di sebuah warung. Tak disangka, dalam hitungan waktu singkat, motor itu raib. Beni pun segera melapor ke Polsek Peranap.

“Setelah menerima laporan, tim langsung bergerak melakukan penyelidikan dan mengarah pada satu nama, Martogi Sinaga, warga asal Serdang Bedagai, Sumatera Utara,” ujar Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, Senin (12/5/2025).

Jejak pelarian Martogi mengarah ke Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara. Polisi pun tak tinggal diam. Anggota Unit Reskrim Polsek Peranap berkoordinasi dengan Polsek Bandar Khalifah untuk mempersempit ruang gerak pelaku.

Usaha itu membuahkan hasil. Beberapa hari kemudian, Martogi diringkus saat berada di sebuah pasar malam. Namun, cerita menjadi lebih rumit ketika motor curian tak ditemukan.

“Martogi mengaku setelah mencuri motor, ia kabur ke Tebing Tinggi. Di perjalanan, ia sempat beristirahat dan tertidur di masjid kawasan Aek Kanopan. Saat bangun, motor yang dibawanya sudah hilang,” ungkap Fahrian.

Meski motor tidak ditemukan, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti lain yang memperkuat dugaan terhadap Martogi. Di antaranya, helm milik korban yang digunakan pelaku, sepatu keselamatan (safety shoes), serta pakaian yang dipakai saat mencuri.

“Kami masih mendalami pengakuan pelaku, termasuk soal klaim kehilangan motor itu. Saat ini, Martogi ditahan di Polsek Peranap untuk proses hukum lebih lanjut,” pungkas AKBP Fahrian, perwira lulusan Akpol 2005.


(Cc/adel)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama